Pengabdian Masyarakat – Pelatihan Pengarsipan Berbasis Online


Program Studi (Prodi) D3 manajemen informatika Telkom University (Tel-U) menggelar pengabdian masyarakat (abdimas) berupa pelatihan tentang aplikasi administrasi dan perkantoran kepada staf Kantor Desa Cipagalo Kabupaten Bandung di Fakultas Ilmu Terapan (FIT) Tel-u Lt.2 mulai tanggal 25-26 Mei 2016. Menurut ketua pelaksana abdimas Muhammad Barja Sanjaya S.T., M.T. abdimas ini berkaitan dengan aplikasi perkantoraan untuk pengarsipan surat dinas dalam bentuk microsoft access. “Aplikasi ini memudahkan kantor desa dalam penelusuran surat kedinasan serta memudahkan pencarian data kepada masyarakat,” ucapnya.

Penggunaan microsoft access sendiri memudahkan masyarakat dalam pencarian data surat-surat sehingga prosesnya bisa lebih cepat, karena dalam proses penyusunan data pengguna harus sudah terdaftar agar bisa menjadi master data dan bisa dimasukkan ke dalam data online.

Barja berharap bisa terus menjalin kerja sama dengan masyarakat di sekitar lingkungan Tel-U dan menjalin kerjasama dalam taraf nasional. “Mudah-mudahan bisa menyatukan semua data agar bisa online supaya memudahkan pencarian data untuk masyarakat” ucapnya.

Sumber


Leave a Reply